Senin, 9 Januari 2025, siswa Akuntansi dari SMK Muhammadiyah Watukelir mengadakan kegiatan pengenalan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) kepada siswa SD Negeri Alasombo. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan pemanfaatan TIK sederhana kepada siswa SD.
Senin, 9 Januari 2025, siswa Akuntansi dari SMK Muhammadiyah Watukelir mengadakan kegiatan pengenalan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) kepada siswa SD Negeri Alasombo. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan pemanfaatan TIK sederhana kepada siswa SD.
Kegiatan ini diikuti oleh 95 siswa SD Negeri Alasombo dan dibimbing oleh Kaproli Akuntansi serta 10 siswa Akuntansi. Kepala Sekolah SD Negeri Alasombo menyambut baik kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada siswa SMK Muhammadiyah Watukelir yang telah bersedia mengenalkan TIK kepada siswa SD.
Dalam kegiatan ini, siswa SD dibagi menjadi kelompok per kelas dan kemudian setiap kelompok dibimbing untuk mengetikkan nama masing-masing untuk dicetak menjadi gantungan kunci. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan siswa SD sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini.
Dengan kegiatan ini, diharapkan siswa SD Negeri Alasombo dapat melatih keterampilan mereka dalam menggunakan TIK dan meningkatkan percaya diri mereka dalam belajar mandiri. Semoga kegiatan ini dapat menjadi awal yang baik bagi siswa SD dalam mengenal dan memanfaatkan TIK dalam kehidupan sehari-hari.